Sabtu, 12 Oktober 2019. Semarak hari santri dirayakan dengan penuh khidmat dan suka-cita di pelataran SMP PT Azzayadiy Sukoharjo. Dihadiri oleh pengasuh Azzayadiy KH Abdul Karim
  beserta jajaran komite Gus Ahmad Alamul Huda.

Selain wali santri yang hadir, terdapat warga sekitar turut serta khidmat dalam acara yang dilaksanakan pada malam hari tersebut.
Dengan tema Santri Indonesia untuk Perdamaian Dunia
Faizatul Anshoriyah,.M.Si selaku kepala sekolah SMP PT Azzayadiy menyampaikan dalam sambutannya peringatan hari santri merupakan momentum dari merawat sejarah perjuangan bangsa Indonesia, sehingga apapun yang terjadi santri harus menjadi bagian untuk membela dan menjaga keutuhan NKRI.
Santri dan pesantren merupakan salah satu elemen pendukung terlaksananya perdamaian dunia karena turut serta dalam memperjuangkan dan mempertahankan NKRI, hal ini juga disampaikan oleh Ahmad Yusron Pratama selaku perwakilan orator hari santri.
Sudah saatnya santri unggul di berbagai bidang dan berperan di kancah nasional maupun internasional dengan tidak melupakan akhlak dan wajah islam yang ramah hal tersbut dapat di mulai dengan menghargai perbedaan, pungkasnya.

d